My Amazing Video

My Amazing Quote

Ketika Anda berani mengambil risiko untuk berada dalam ketidaknyamanan, saat itulah Anda mulai BERTUMBUH...

Evra Bukan Kapten Perancis Lagi

Publicado  Tuesday, June 22, 2010

Prancis melakuan perombakan besar dalam menentukan skuad melawan Afrika Selatan malam ini. Patrive Evra dicopot sebagai kapten dan jabatan itu diserahkan kepada Alou Diarra. Apa lagi?


GambarAlou Diarra, Yoann Gourcuff (AFP/Frank Fife)
Evra dinilai tidak layak sebagai kapten menyusul perseteruannya dengan pelatih kebugaran Robert Duverne. Kejadian berlangsung saat melakoni latihan Minggu (20/6). Perselisihan keduanya langsung dihentikan pelatih Raymond Domenech.

Peristiwa ini menyulut reaksi berantai. Para pemain Prancis lain kemudian mengancam tidak mau berlatih dan menolak bermain dalam pertandingan nanti.

Evra juga tidak muncul di konferensi pers jelang laga melawan Afsel, Selasa (22/6/2010) dinihari WIB. Padahal ia dijadwalkan menemani Domenech pada sesi tersebut.

Pemilihan Diarra sebagai kapten, seolah menegaskan posisi Domenech yang masih berkuasa di skuad Tim Ayam Jantan. "Saya akan mainkan tim dan staf sesuai dengan saya mau," tegas Domenech di Goal.com.

Materi pemain yang diturunkan diprediksi juga akan banyak berubah. Masih dengan formasi 4-3-3, Domenech kemungkinan akan memasang Djibril Cisse di depan menggantikan Nicolas Anelka yang telah dipulangkan.

Mathieu Valbuena siap bermain sebagai pengganti Sidney Govou di sisi kanan. Posisi Frank Ribery belum bisa dipastikan, kemungkinan diganti oleh Thierry Henry. Alou Diarra akan masuk menggantikan Abou Diaby di lapangan tengah.

Peran Evra di sisi pertahanan kiri, kemungkinan diisi oleh Gael Clichy. Di posisi bek tengah, William Gallas akan diganti oleh Sebastien Squillaci.

Source

0 comments: