My Amazing Video

My Amazing Quote

Ketika Anda berani mengambil risiko untuk berada dalam ketidaknyamanan, saat itulah Anda mulai BERTUMBUH...

Laju USA Tertahan

Publicado  Friday, June 18, 2010

Amerika Serikat harus puas kembali mendapatkan satu angka. Menghadapi Slovenia, tim berjuluk The Yanks tersebut hanya mampu bermain imbang 2-2.

Pertandingan babak penyisihan Grup C antara AS versus Slovenia digelar di Ellis Park Stadium, Jumat (18/6/2010) malam WIB.

Di babak pertama, Slovenia berhasil unggul 2-0 lebih dulu melalui Valter Birsa di menit 13 dan Zlatan Ljubijankic tujuh menit kemudian. Dua gol balasan AS dibuat oleh Landon Donovan di menit 48 dan Michael Bradley di menit 82.

AS sebetulnya mencetak gol lagi di menit kelima menjelang laga bubar lewat Maurice Edu. Tetapi gol dianulir karena Edu dinyatakan wasit dalam posisi offside.

Dengan hasil seri ini, Slovenia masih memuncaki klasemen Grup C dengan nilai empat angka. Sedangkan AS di bawahnya dengan dua angka. Posisi ini masih bisa berubah seiring hasil pertandingan Inggris versus Aljazair yang akan digelar dinihari nanti.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan ini diawali dengan peluang dari kubu Slovenia saat laga baru berjalan di menit ke tujuh. Ljubijankic menanduk bola dan masih melayang di atas mistar gawang Tim Howard.

Tekanan yang diberikan Slovenia kali ini berbuah manis. Di menit 13, melalui passing dari Aleksandar Radosavljevic, Birsa langsung menendang bola dan berhasil menembus jala Howard. Kiper AS tersebut hanya terpaku melihat bola meluncur masuk ke gawangnya. Slovenia untuk sementara unggul 1-0.

Tertinggal, AS berusaha untuk mengejar enam menit berselang. Carlos Bonagera yang menyisir dari kiri tengah lapangan mengumpan kepada Bradley yang membuat tembakan keras. Sayang masih belum menemui sasaran.

Slovenia terus menekan kubu AS. Menit ke-29, Zlatan Ljubijankic yang berada di depan gawang Howard mencoba untuk menendang langsung tetapi masih bisa di blok kiper Samir Handanovic.

Dalam waktu yang nyaris bersamaan, The Yanks kembali melancarkan serangan ke gawang Slovenia. Sayangnya serangan yang dilancarkan oleh Jose Torres dan Jay DeMerit masih gagal berbuah gol.

Di dalam periode tertekan ini, Slovenia justru berhasil menggandakan keunggulannya. Melalui sebuah serangan balik yang efektif, AS justru kembali kebobolan.

Milivoje yang menerima umpan dari Miso Brecko, Milivoje Novakovic mengirim bola kepada Ljubijankic yang berada di kotak penalti. Dan nama terakhir yang disebut langsung mengeksekusi bola yang sukses meluncur masuk ke sisi kiri gawang Howard di menit 42. Skor 2-0 bertahan sampai turun minum.

Memasuki 45 menit kedua, AS langsung membuat kejutan di saat laga baru berusia tiga menit. Donovan yang menerima passing dari Steve Cherundolo langsung menyisir sisi kanan gawang Slovenia dan melesakkan tendangan keras yang berujung gol. Skor berubah menjadi 2-1.

AS kembali menebar ancaman. Kali ini melalui Benny Feilhaber di menit 65 namun tendangan dari luar kotak penalti itu hanya melebar ke sisi kiri gawang Handanovic.

Tekanan terus dilancarkan pasukan yang dibesut Bob Bradley itu melalui Josey Altidore dan Clint Dempsey. Namun lagi-lagi belum dapat membuahkan gol.

Upaya AS untuk menyamakan kedudukan akhirnya tercapai. Tendangan lob� Bradley berhasil memperdaya Handanovic sekaligus membuat skor kini sama kuat di angka 2-2 pada menit ke 82.

Tiga menit kemudian, AS kembali menjebol gawang Slovenia lewat Maurice Edu. Sayang, gol tersebut tidak sah karena yang bersangkutan dinyatakan berada di posisi offside.

Selanjutnya, AS kembali menggempur pertahanan Slovenia. Tetapi dari upaya-upaya tersebut tidak ada gol yang tercipta. Hingga peluit panjang wasit tanda laga berakhir, skor tetap 2-2.

source

0 comments: